TANGERANGBERKABAR.ID – Perusahaan Perseroan Daerah (Perseroda), PT. Lembaga Keuangan Mikro (LKM) Artha Kerta Raharja (AKR) menggelar sosialisasi kepada puluhan pedagang di Pasar Kemiri, Kabupaten Tangerang, Banten, Kamis (1/2/2024) pagi.
Direktur Operasional (Dirop) PT. LKM AKR, Diana Rofaidah mengatakan pihaknya saat ini sedang terus bergerilya melakukan sosialisasi kesejumlah pasar diwilayah, dalam rangka memperkenalkan fasilitas kredit maupun tabungan, tentunya dengan proses mudah dan juga suku bunga yang murah.
“Cairnya bisa cepat, paling tidak 2 hari jika persyaratan yang diajukan lengkap,” katanya.
Selain itu, kata Diana hadirnya LKM ini adalah sebagai solusi bagi para pedagang dipasar itu terhindar dari jeratan renternir atau lintah darat.
“Kalau pinjam ke mereka (Renternir) 1 jam cair, tapi kan bunga nya itu mencekik, yaitu 30 persen,” ucapnya.
Diana memaparkan, fasilitas yang dimiliki PT. LKM AKR, diantaranya, Kredit Usaha Mikro Artha, Multi Usaha Mikro, Penghasilan Tetap dan Guna Bakti Artha. Lalu untuk Tabungan, ada fasilitas Tabungan Mayarakat Desa (TAMASA), Tabungan Warga Pasar (TAWAP) dan Tabungan Kotak Warga (TAKWA).
“Untuk pedagang itu fasilitas kredit mikro tanpa agunan dimulai besaran nya Rp. 1 juta, tenor singkat, bunga 5 persen. Jika ingin lebih besar ada kredit multi usaha namun harus ada agunan,” jelasnya.
Kepala Kantor Pusat Operasional (KPO) PT. LKM AKR, Yudi Budiman menambahkan ada penawaran menarik bagi masyarakat yang berminat menabung menjelang bulan puasa atau bulan suci Ramadhan hingga hari raya Idul Fitri, akan mendapatkan paket sembako dan juga uang THR.
Dimana, kata Yudi paket dan THR yang nantinya diterima nilainya bervariatif, tergantung dari besaran uang tabungan nya, seperti Paket Ceria Ngabuburit untuk tabungan Rp. 10 Ribu, Paket Ceria Taraweh Rp. 25 Ribu, Paket Ceria Sahur Rp. 50 Ribu, Paket Ceria Mudik Rp. 100 Ribu, Paket Ceria Takbiran Rp. 150 Ribu dan Paket Ceria Lebaran Rp. 200 Ribu.
“Kami mulai bagikan paket sembako nya di bulan maret atau bulan puasa nanti, terutama di Pasar Cisoka yang memang banyak nasabah kami,” ucapnya.
Sementara itu, Pengelola Pasar Kemiri, Apriadi mengatakan kerjasama dengan PT. LKM AKR ini tujuan nya untuk meminimalisir praktik-praktik renternir atau biasa disebut Bank Emok. “Karena lintah darat ini membuat pedagang makin susah,” tegasnya.
Sehingga, kata dia kedepannya dimulai dari kegiatan sosialisasi ini, secara resmi PT. LKM AKR hadir di Pasar Kemiri untuk mengakomodir kebutuhan tambahan modal bagi pedagang dengan fasilitas kredit bunga yang cukup ringan.
“Pedagang sangat terbantu sekali, selain pinjaman, kami juga akan manfaatkan fasilitas tabungan,” tandasnya.
(Rizki)
Tinggalkan Balasan