TANGERANGBERKABAR.ID – Sejumlah wilayah di Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang, Banten ini sepertinya sedang menjadi lokasi favorit maling motor beraksi.

Bagaimana tidak dalam minggu ini sudah dua kali peristiwa pencurian motor terjadi, yakni di Perumahan Gading Balaraja, Rabu (3/1/2024).

WhatsApp Image 2024 01 05 at 23.37.24

Kemudian, Jumat (5/1/2024), tidak jauh dari lokasi itu kembali terjadi aksi serupa. Dimana orang tak dikenal kepergok sedang berupaya mencuri motor di wilayah Pos Sentul. Aksi keduanya pun terekam kamera cctv milik warga dan viral di Media Sosial (Medsos) Instagram.

Kapolsek Balaraja, Polresta Tangerang, Polda Banten,AKP Badri Hasan mengatakan bahwa pihaknya belum mendapat laporan kehilangan dari pemilik motor.

Kendati demikian, pihaknya tetap melakukan penyelidikan dan menurunkan anggota ke tempat kejadian perkara (TKP).

“Belum ada laporan, tapi anggota sudah saya perintahkan,” katanya.

Menanggapi perihal itu, Aktivis senior Kabupaten Tangerang, Alamsyah meminta aparat kepolisian khusus wilayah hukum Polsek Balaraja, Polresta Tangerang dapat intens meningkatkan patroli guna memberikan rasa aman bagi masyarakat.

Lanjutnya, meski dalam dua kejadian yang viral di medsos itu pelaku tidak berhasil membawa hasil curiannya, namun tetap saja itu pelaku kejahatan yang harus ditindak.

“Segera mengungkap dan menangkap para pelaku tersebut, jadi nggak harus nunggu adanya laporan dari masyarkat,” tandasnya.

(Rizki)